Hanoi,
Kontingen Renang Indonesia berhasil menyumbang satu medali perak dan dua medali perunggu pada hari pertama cabor renang di ajang SEA Games 2022 Vietnam, Sabtu 14 Mei 2022.
Bertanding di My Dinh Water Sports Stadium, Sabtu 14 Mei 2022, kejutan terjadi di nomor estafet 4x100 meter gaya bebas putra. Tim estafet Indonesia terdiri dari Joe Aditya, Glenn Victor Sutanto, Erick Ahmad Fathoni dan Fadlan Prawira.
Tim Indonesia menempati posisi keempat dengan catatan 03:24,09 detik. Namun usai lomba, juri memutuskan diskualifikasi untuk juara pertama Singapura dan peringkat kedua Malaysia. Alasannya ada kesalahan start kepada perenang kedua Malaysia dan perenang ketiga Singapura.
Otomatis Vietnam naik ke peringkat pertama berhak mendapatkan emas dan Indonesia di peringkat dua meraih medali perak.
"Pastinya senang banget, seperti dapat durian runtuh," ujar Erick Ahmad Fathoni.
Pada nomor 100 meter gaya dada putra, Gagarin Nathaniel Yus yang berada di lintasan tiga mencatat waktu 01:02,74 detik berada di peringkat tiga. Medali emas Bao Pham Thanh (Vietnam) dengan catatan 01:01,17 detik dan medali perak Maximillian Wei Ang (Singapura) 01:01,58.
Masih di nomor 100 meter gaya dada putra, perenang Indonesia lainnya, Pande Made Iron Digjaya mencatat waktu 01:03,41 detik.
Medali perunggu Indonesia lainnya, dipersembahkan Farrel Armandio Tangkas di nomor 100 meter gaya punggung putra dengan catatan 56,21 detik. Medali emas diraih Zheng Wen Quah (Singapura) 54,83 detik dan Paul Le Nguyen (Vietnam) 56,08 detik.
Sedangkan perenang Indonesia I Gede Siman Sudartawa mencatat waktu 56,88 berada di peringkat keempat.
Sedangkan di kategori putri nomor 100 meter gaya bebas, Patricia Yosita menempati peringkat keenam dengan catatan 58,06 detik dan perenang Indonesia lainnya Angel Gabriel Yus mencatat 58,60 detik di peringkat 58,60 detik.
Di nomor 200 meter gaya ganti putri Ressa Kania Dewi mencatat waktu 02:18,16 detik di peringkat kelima. Dan perenang Indonesia lainnya Azzahra Permatahani di peringkat ketujuh dengan catatan 02:20,81 detik.
Rencananya di hari kedua, akan melombakan 100 meter gaya bebas putra, 50 meter gaya kupu-kupu putra, 50 meter gaya punggung putri dan 200 meter gaya dada putri, 800 m gaya bebas putri, 400 meter gaya ganti putra dan estafet 4x100 meter bebas putri.